Selasa, 24 Maret 2009

Tips bisnis online tahap lanjutan

Tips bisnis online tahap lanjutan. Adalah lanjutan dari tips bisnis online pemula yang telah pernah saya tuliskan. Sebelumnya saya sudah memberikan tips bisnis online pemula, apa kamu sudah membacanya?, jika belum silahkan pelajari dulu disini dan disini.

Pada tips bisnis online tahap lanjutan ini saya akan memberikan beberapa tips dalam berbisnis online yang baik. Yang pertama adalah kita harus mengetahui rahasia dari bisnis online dan langkah sukses dalam bisnis online tersebut.

Bagaimana memulai bisnis online yang menghasilkan?. Apa benar kata banyak orang dan banyak promosi yang mengatakan "ayo ikuti langkah ini dengan modal yang hanya...anda akan memperoleh ratusan juta!!!". Dari tulisan itu seakan berbisnis online itu sangat mudah. Padahal...

Dalam bisnis online sangat dibutuhkan modal yang cukup besar serta waktu maupun tenaga yang lebih untuk melaksanakannya.

Kenapa saya mengatakan demikian?. Ok, saya akan bertanya sedikit pada kamu :

@Bagaimana cara kamu menggunakan fasilitas internet?

-dari warnet
-Hotspot
-Speedy atau provider lainnya

Dari ketiga pilihan diatas, apapun yang kamu pilih pasti ada biaya yang harus kamu keluarkan.

@Bagaimana cara kamu mempromosikan produk atau bisnis kamu?

-Melalui iklan baris
-Melalui milling list
-Melalui offline promosi
-Melalui website

Dari keempat cara di atas, tidak ada yang kata-kata yang terucap seperti kata mereka "mudah".



Nah sekarang saya akan mencoba membawa kamu sedikit berkhayal tentang apa yang ingin kamu lakukan dalam bisnis online. Jika sudah tolong ingat hal itu, dan siapkan secarik kertas serta pulpen di depan kamu.

Kemudian tuliskan seperti di bawah ini :

1. Tema bisnis (peluang terbaik)
2. Produk yang akan di jual
3. Jadwal kerja
4. Total modal
5. Target pendapatan
6. Untuk siapa kamu berbisnis?

Lalu ganti tulisan itu dengan apa yang sedang kamu pikirkan sekarang ini, seorang pebisnis sejati pasti sudah memikirkan sebuah ide saat ini, walaupun ide itu hanya sekedar angan dan mimpi.

Pikirkan dan terus pikirkan selama lebih kurang satu hari hingga kamu merasa yakin. Kemudian mulailah memaparkan ide yang telah kamu tulis tadi dalam dunia sebenarnya. Misal kamu memikirkan membuat web iklan gratis, Mlm online, jasa online, Konsultan online, Marketing online, atau toko online seperti yang baru saja saya buat (hanya untuk referensi) lihat disini...

Mulailah secara perlahan dan jangan pernah menyerah untuk mencoba, karena kamu akan menemukan sebuah kemajuan setelah berada pada keadaan yang sebenarnya.

Salam bang arie...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar