Sabtu, 31 Juli 2010

Foto Koleksi Shinta dan Jojo yang Terbaru !

Lagu Keong Racun yang dibawakan secara lipsync oleh dua gadis ABG Shinta dan Jojo kini sudah mendunia, ternyata direkam dari kamera webcam laptop dari rumah Jojo di Bandung. .

Video unik dan lucu Shinta - Jojo ini diedarkan di beberapa situs internet. Lagu tersebut kini tengah menjadi fenomenal dan dibicarakan masyarakat Indonesia dan luar negeri.

Bahkan koran di Inggris Independent menulis tentang lagu keong Racun ini dan memasang foto Sinta dan Jojo di halamannya.

Sejumlah artis top di Jakarta pun ikut memberikan komentar tentang lagu itu. Setelah Charlie 'ST 12' dan si Goyang gergaji Dewi Persik kini giliran presenter kocak Ade Namnung.

"Gila, video ini sampai ramai di Twitter dan internet. Ini justru yang bisa mengalihkan berita-berita yang ada. Menarik aja mereka, bisa berkarya, dengan sesuatu yang terlihat biasa," ucap Ade.

"Yang bikin menghibur itu gaya penyanyinya dan liriknya, kelihatan kampungan tapi bikin orang tertawa," ujar Ade.



















Tidak ada komentar:

Posting Komentar