Banyak cara bisa dipilih untuk melamar pujaan hati menuju jenjang pernikahan. Gamer yang satu ini memilih cara yang unik, yakni melamar gadis pujaannya dengan modifikasi game Super Mario World.
Dikutip detikINET dari DailyMail, Jumat (23/10/2009), dengan sebuah program, sang gamer memasukkan kata-kata lamaran pernikahan pada kekasihnya di game Mario tersebut.
'Lisa, apakah kamu mau menikah denganku?' demikian tulisan yang tersembul saat game Mario Bros itu mencapai level tertentu.
Sang gamer yang mengaku bernama Brad Smith dan tinggal di New York ini memposting video kekasihnya bermain game modifikasi tersebut di situs YouTube. Tampak dalam video, sang kekasih terkejut ketika melihat tulisan lamaran muncul di game yang dimainkannya.
Segera saja Smith mengeluarkan cincin untuk meyakinkan kekasihnya agar mau menikahinya. Dan tampaknya, lamarannya diterima karena dalam video, terlihat sang pacar antusias memeluk Smith.
Ini bukan kejadian pertama video game dipakai untuk melamar. Sebelumnya seorang programmer juga pernah memodifikasi game bernama Bejewelled untuk mengajak kekasihnya menikah. Dan upayanya itu juga berbuah kesuksesan.
( fyk / ash-detikinet)
Dikutip detikINET dari DailyMail, Jumat (23/10/2009), dengan sebuah program, sang gamer memasukkan kata-kata lamaran pernikahan pada kekasihnya di game Mario tersebut.
'Lisa, apakah kamu mau menikah denganku?' demikian tulisan yang tersembul saat game Mario Bros itu mencapai level tertentu.
Sang gamer yang mengaku bernama Brad Smith dan tinggal di New York ini memposting video kekasihnya bermain game modifikasi tersebut di situs YouTube. Tampak dalam video, sang kekasih terkejut ketika melihat tulisan lamaran muncul di game yang dimainkannya.
Segera saja Smith mengeluarkan cincin untuk meyakinkan kekasihnya agar mau menikahinya. Dan tampaknya, lamarannya diterima karena dalam video, terlihat sang pacar antusias memeluk Smith.
Ini bukan kejadian pertama video game dipakai untuk melamar. Sebelumnya seorang programmer juga pernah memodifikasi game bernama Bejewelled untuk mengajak kekasihnya menikah. Dan upayanya itu juga berbuah kesuksesan.
( fyk / ash-detikinet)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar