Selasa, 09 Maret 2010

Tokoh-tokoh China Dapat Laptop Gratis dari Pemerintah

Pemerintah China menghabiskan dana tak kurang dari 10 juta Yuan atau sekitar Rp 14 miliar untuk membagikan laptop bagi para tokoh masyarakat di negara tersebut. Tentu tidak asal bagi-bagi, laptop tersebut diberikan kepada ribuan tokoh masyarakat yang hadir dalam Konferensi Konsultasi Politik Rakyat China yang dilanjutkan dengan Kongres Rakyat China di Beijing, China.

Masing-masing mendapatkan sebuah laptop buatan China bermerek Lenovo dengan nilai sekitar 5000 Yuan atau sekitar Rp 7 juta saat konferensi dibuka Rabu (3/3/2010) pekan lalu. Laptop tersebut menjadi media komunikasi selama konferensi yang belangsung selama 10 hari dan sesudahnya bisa dibawa pulang. Tujuan pembagian laptop adalah untuk mengurangi penggunaan kertas selama konferensi berlangsung.

Seperti dilansir AFP, lebih dari 2000 orang delegasi hadir dalam acara tersebut. Mereka adalah para anggota badan penasihat pemerintah. Sejumlah tokoh penting yang hadir antara lain dari cucu Mao Zedong hingga mantan juara lari gawang Olimpiade Liu Xiang. Juga sutradara film Zhang Yimou dan Panchen Lama, tokoh kontroversial yang ditunjuk Pemerintah China sebagai pemimpin Budha di Tibet.

WAH-inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar