Tips komputer kali ini adalah mengedit registry windows : cara membuat Copy to dan Move to ketika klik kanan pada file tertentu di windows anda. Jika mengklik kanan pada salah satu file anda, maka yang muncul adalah open, open with, send to, copy, cut, delete, rename, dll. Bagaimana jika tambah lagi dengan Copy To dan Move To. Keren kan, :D
Cara membuat Copy To dan Move To ini cukup mudah kok, cukup mengutak sedikit registry windows anda.
Cara membuat Copy To dan Move To ini cukup mudah kok, cukup mengutak sedikit registry windows anda.
- Klik menu Start > Run > Ketikkan Regedit > Ok
- Silahkan dibackup terlebih dahulu registry windowsnya, siapa tahu terjadi hal yang tak diinginkan
- Cara backup registry windows, pada menu Regedit klik File > Export > Save (misalnya backupregistrywindows.reg)
- double klik pada HKEY_CLASSES_ROOT > AllFilesystemObjects > shellex > ContextMenuHandlers
- Klik kanan pada ContextMenuHandlers kemudian pilih New > Key > Ketikkan Copy To
- Setelah itu double klik default pada Copy To tadi (berada di sebelah kanan), lalu masukkan kode ini {C2FBB630-2971-11D1-A18C-00C04FD75D13} di kolom Value Data
- Cara yang sama untuk membuat Move To hanya masukkan kode ini {C2FBB631-2971-11D1-A18C-00C04FD75D13} pada kolom Value Datanya
- Silahkan keluar dari menu Regedit, kemudian coba klik kanan pada salah satu file di windowsmu. Gimana keren ngga ?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar